Murtako : singkirkan kader sempalan yang mengusung khilafah dikepengurusan NU

Konferensi Cabang Nahdlatul Ulama kota Lubuklinggau  yang dilaksanakan pada 17 November 2019 di hotel hakmas taba telah selesai dan sukses. Kyai Imam Mufti terpilih kembali menjadi Rois Syuriah PCNU Lubuklinggau dan Ahmadi terpilih menjadi Ketua Tanfidziah PCNU Kota Lubuklinggau periode 2019-2024.

Ketua Gerakan Pemuda Ansor Lubuklinggau, Murtako mengucapkan selamat atas amanah yang diemban, semoga amanah dalam menahkodai NU Kota Lubuklinggau dengan merangkul seluruh elemen dan stakholder NU lubuklinggau

"Kami segenap Pengurus GP Ansor Lubuklinggau mengucapkan selamat atas amanah yang di emban, semoga amanah dan dapat merangkul seluruh stakeholder NU Lubuklinggau"

Selanjutnya GP Ansor mengharapkan agar tim formatur memelih kepengurusan dari kader kader  NU bukan mendadak NU, dan singkirkan kader sempalan yang mengusung khilafah karena  bisa mencidrai marwah NU mendatang.

"Kami berharap kepada Tim formatur untuk memilih kepengurusan nantinya memang kader kader NU bukan yang mendadak NU dan juga singkirkan kader sempalan yang mengusung khilafah karena nantinya bisa mencederai Marwah NU" Pungkasnya.