Ansor Lubuklinggau Lakukan kegiatan Rutin MDS Rijalul Ansor


Lubuklinggau, ansorlinggau.or.id, Gerakan Pemuda Ansor Kota Lubuklinggau kembali melaksanakan kegiatan pengajian rutin  Majelis Dzikir dan Sholawat MDS RIJALUL ANSOR  kali ini dilaksanakan di masjid Sa'adatuk Hoiriyah Kelurahan Taba Jemekeh Kecamatan Lubuklinggau Timur 1, Kamis (12/12/2019).
Kegiatan yang dilakukan rutin setiap malam jumat ini dilaksanakan sebagai wujud gerakan  dalam melestarikan tradisi Nahdlatul Ulama (NU) di kalangan pemuda NU. Acara yang langsung di isi oleh Ketua Cabang GP Ansor Lubuklinggau UStad Murtako.  dalam rangkaian kegiatan ini  di awali  dengan pembacaan Rotib al Athos dan dilanjutkan ngaji mahfudzot.
Dalam tausiahnya Cak Mur menyampaikan tentang bagaimana adab dan perilaku kita sebagai pemuda nahdlatul ulama harus selalu menjunjung nilai nilai pada Ahlusunah Wal Jama'ah dengan mengedepankan tawasuth, tasamuh, I'tidal dan Tawazun.
"ayo sama sama kita sebagai generasi muda NU terus meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah swt  dan melaksanakan ajaran islam Ahlusunah wal jamaah annahdliyah dan mengedepankan prinsip prinsipnya, diharapkan kegiatan rutinitas ini selain sebagai bentuk silaturahim kita juga menambah terhadap kelilmuan kita, teruatama pada ajaran ajran islam" ungkapnya.